REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Militer Arab Saudi menjatuhkan sebuah pesawat tak berawak Houthi di bandara internasional di kota Abha selatan. Media milik Saudi Al Arabiya pada Rabu (11/4) mengatakan laporan itu mengutip sumber-sumber lapangan.
Sumber itu mengatakan lalu lintas udara tidak terganggu akibat insiden tersebut. Sebelumnya, kelompok bersenjata Houthi mengaku meluncurkan serangan pesawat tak berawak di sebuah fasilitas minyak Saudi Aramco di selatan Arab Saudi.
"Angkatan udara mengumumkan eksekusi serangan udara dengan pesawat Qasif 1 di Aramco di Jizan (provinsi)," kata staisun TV al-Masirah di akun Twitter resminya.
Sementara itu, Saudi Aramco mengatakan fasilitasnya di provinsi barat daya Jizan beroperasi normal dan aman. Hal itu membantah klaim gerakan Houthi yang mengaku telah meluncurkan serangan pesawat tak berawak di sebuah fasilitas milik perusahaan energi negara Saudi tersebut.