REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesia dipastikan hanya diwakili oleh dua perwakilan pada semifinal Kejuaraan Bulu Tangkis Asia (Badminton Asia Championships/BAC) 2018 kategori perorangan setelah dua perwakilan lain meraih hasil minor.
Berdasarkan laman Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Jumat (27/4), dua perwakilan Indonesia yang berhasil melaju ke empat besar adalah pasangan ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan duet ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Namun, langkah dua pasangan Indonesia tersebut tidak bisa diikuti dua perwakilan Merah Putih lainnya, yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri) dan Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto (ganda campuran).
Greysia/Apriyani yang menempati unggulan lima kalah dari duet Jepang unggulan dua, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dalam laga dua gim selama 55 menit yang berakhir dengan skor 19-21, 14-21. Ini menjadi kekalahan kelima Greysia/Apriani dari pasangan Jepang itu.
Sementara itu, Ricky/Debby gagal usai dipaksa tunduk oleh Wang/Huang dalam pertarungan dua gim langsung berdurasi 38 menit yang berkesudahan dengan skor 15-21, 19-21.
Dengan hasil yang diperoleh Greysia/Apriyani dan Ricky/Debby, memastikan Indonesia hanya diwakili oleh Tontowi/Liliyana (ganda campuran) dan Della/Rizki (ganda putri) di semifinal Kejuaraan Asia.
Tontowi/Liliyana ke empat besar usai mengalahkan He Jiting/Du Yue (China) dalam pertarungan dua gim yang berkesudahan 21-11, 9-21, 21-10.
Sementara Della/Rizki, sukses menjejakan kakinya di fase empat besar, usai mereka menundukan pasangan Jepang Naoko Fukuman/Kurumi Yonao dalam pertarungan dua gim selama 45 menit yang berkesudahan 21-12, 21-12.
Di empat besar, Tontowi/Liliyana akan menerima tantangan dari duet unggulan lima asal Cina, Zheng Siwei/Huang Yaqiong yang melaju ke empat besar usai "membantai" pasangan Hong Kong unggulan tiga, Tang Chun Man/Tse Ying Suet, 21-8, 21-7.
Della/Rizki akan menantang unggulan tiga asal Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, yang melaju ke semifinal usai menumbangkan duet Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai yang merupakan unggulan tujuh, dengan dua gim langsung 21-19, 21-13 di perempat final.