Sabtu 05 May 2018 10:58 WIB

Bos Marvel Sengaja Buat Avengers: Infinity War Emosional

Avengers: Infinity War menyuguhkan banyak hal emosional.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Esthi Maharani
Film Avengers: Infinity War
Foto: dok Marvel Studios via AP
Film Avengers: Infinity War

REPUBLIKA.CO.ID,  LOS ANGELES -- Film Avengers: Infinity War berhasil mencuri banyak mata untuk pergi ke bioskop. Sejak menit-menit awal, film tersebut telah memberikan suguhan yang memicu emosi.

Presiden Marvel Studios Kevin Feige menyatakan, film yang bertepatan dengan 10 tahun Marvel Cinematic Universe itu memang menyuguhkan banyak hal emosional. Film tersebut memberikan ikatan yang dibangun lebih dahulu kemudian dikemas untuk memicu rasa pada penonton.

Banyak hal di film ini yang emosional, tidak hanya sesuatu yang drastis terjadi, namun, hanya karakter yang telah ada begitu lama, atau untuk aktor yang peran mereka yang paling dapat diidentifikasi, atau itu adalah peran yang memulai mereka di jalur karir raksasa saat ini, kata Feige dikutip dari Thewrap, Sabtu (4/5).

Feige menjelaskan, segapa sesuatu yang dipersiapkan untuk Avengers: Infinity War memang dibuat emosional. Mulai dari adegan hingga dialog memiliki emosi yang kuat untuk penonton sebab karakter yang dibangun sudah diperankan begitu lama.

"Untuk sebagian besar, film itu menyenangkan karena semua orang ini menyenangkan dan semua aktor ini menyenangkan," kata Feige.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement