Selasa 08 May 2018 21:50 WIB

Persib Waspadai Persipura

Persib dapat memetik kemenangan jika bekerja lebih keras lagi.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Pemain Persib, Supardi Natsir di SPOrT Jabar, Bandung, Senin (7/5).
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pemain Persib, Supardi Natsir di SPOrT Jabar, Bandung, Senin (7/5).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan menjamu Persipura dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (11/5). Skuat Maung Bandung harus menghadapi Mutiara Hitam yang saat ini berada di puncak klasemen sementara Liga 1.

Namun, meski calon lawan berada di posisi pertama, Persib memastikan tak akan gentar. Meski mengetahui Persipura merupakan tim bagus, pemain Persib Supardi Nasir menyatakan, tidak ada tim yang sempurna.

"Semua tim tidak ada yang super, semua tim, baik Persipura sekalipun," kata Supardi di SPOrT Jabar, Bandung, Senin (7/5).

Supardi menilai, Persib dapat memetik kemenangan jika bekerja lebih keras lagi. Di sisi lain, ia mengakui perkembangan Persipura merangkak naik. "Persipura musim ini banyak bongkar pemain, mereka tetap naik, mental mereka sudah terbentuk," jelasnya.

Untuk itu, Supardi tidak ingin meremehkan Persipura. Meski belum tentu diterjunkan, Supardi berharap tim bisa memberikan yang terbaik di hadapan bobotoh nanti. "Saya sangat antusias menyambut pertandingan selanjutnya, saya harus menunjukkan ke pelatih layak main di sana," jelasnya.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement