Ahad 20 May 2018 04:22 WIB

Galatasaray Juara Liga Turki untuk Ke-21 Kali

Klub asal Kota Istanbul ini terakhir kali memenangi gelar domestik pada 2015.

Suporter Galatasaray
Foto: REUTERS/Eddie Keogh
Suporter Galatasaray

REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL -- Galatasaray meraih juara Liga Turki untuk ke-21 kali pada Sabtu (19/5) setelah menaklukkan klub Kota Izmir, Gostepe, dengan skor 1-0 pada pertandingan terakhir musim ini. Gol kemenangan Galatasaray dicetak lewat penalti striker asal Prancis Bafetimbi Gomis pada babak kedua.

Gomis, yang menjadi ujung tombak Galatasaray, mengukir gol ke-29-nya musim ini melalui eksekusi penalti pada menit ke-66. Kemenangan ini menambah kesuksesan bagi pelatih veteran Fatih Terim yang mengarsiteki tim untuk keempat kalinya Desember lalu, beberapa bulan setelah meninggalkan posisinya sebagai pelatih timnas Turki di tengah kontroversi akibat perkelahian di jalan yang membelitnya.

Para penggemar Galatasaray memadati jalan-jalan di Istanbul dan Ankara, membunyikan klakson mobil, dan mengibarkan bendera-bendera dengan warna kebesaran klub, yakni merah dan kuning, sedangkan sebagian lainnya menyalakan kembang api dan cerawat.

Pesaing terdekat Galatasaray, Feberbahce dan Basaksehir, keduanya tertinggal dua poin, memenangi pertandingan-pertandingan terakhirnya dengan skor 3-2. Klub besar lain dari Istanbul, Besiktas, memenangi gelar pada dua musim terakhir.

Galatasaray, yang juga menjuarai Piala UEFA pada 2000, terakhir kali memenangi gelar domestik pada 2015. Klub raksasa Turki itu kini unggul dua gelar atas Fenerbahce yang terakhir kali menjadi juara pada 2014.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement