Ahad 20 May 2018 16:05 WIB

Unisa Dilibatkan Kerja Sama Trilateral Monev Badan Publik

Hal ini dalam mendorong implementasi Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik.

Rep: Neni Ridarineni/ Red: Yusuf Assidiq
Penandatanganan kerja sama trilateral monev badan publik di DIY.
Foto: Dokumen
Penandatanganan kerja sama trilateral monev badan publik di DIY.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Komisi Informasi Daerah (KID) DIY dan Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika (BPSDMP Kominfo) menjalin kerja sama dengan Universitas `Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta. Kerja sama ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) di Ruang Rapat Lantai 1 Kantor Diskominfo DIY.

"Kerja sama trilateral ini tentang monitoring dan evaluasi (monev) badan publik dalam rangka implementasi keterbukaan informasi publik di DIY," kata Rektor Unisa Yogyakarta, Warsiti, Ahad (20/5).

Lebih lanjut Warsiti  mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan amanah yang diberikan oleh KID DIY dan BPSDMP Kominfo kepada Unisa, yaitu terkait dilibatkannya salah satu dosen Prodi Administrasi Publik Unisa dalam kegiatan monev prestasi badan publik di DIY.

“Kami sangat mengharapkan dalam kegiatan monev ini akan terlibat aktif, mulai dari tahap persiapan sampai hasil akhirnya,” ujar Warsiti.

Menurutnya, kegiatan monev yang diadakan oleh KID DIY dan BPSDMP Kominfo akan menjadi pengalaman pertama dan proses pembelajaran yang sangat berarti bagi dosen yang terlibat.

Ketua Komisi Informasi Daerah DIY Hazwan Iskandar Jaya mengutarakan momen kali ini sangat penting bagi tiga institusi untuk bergerak ke depan terkait dengan kegiatan monev badan publik terbuka di DIY. Hal ini dalam rangka mendorong implementasi Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik, baik untuk badan publiknya maupun kepada masyarakat DIY secara umum.

“Saya kira ini menjadi hal yang baik bagi kita dalam rangka mendorong keterbukaan informasi publik tersebut. Dan ini menjadi landasan yang baik pula bagi KID karena mendapat supporting dari dua lembaga yang cukup representatif, yakni satu di bidang lembaga akademis dan yang satu lembaga yang memiliki peneliti handal,” kata Hazwan.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement