Selasa 22 May 2018 02:10 WIB

Tempat Wisata Cianjur Ditata Selama Ramadhan

Kunjungan selama bulan puasa menurun dan diperkirakan melonjak saat Lebaran.

Wisata eksotik ala Venesia (Little Venice) di Kota Bunga, di Puncak, Cianjur, Jawa Barat.
Foto: Republika/Muhyiddin
Wisata eksotik ala Venesia (Little Venice) di Kota Bunga, di Puncak, Cianjur, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR -- Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Cianjur, Jawa Barat, melakukan penataan tempat wisata selama bulan puasa seperti menyesuaikan sistem tiketing agar lebih mudah. Hal ini menyusul turunnya kunjungan ke sejumlah destinasi wisata.

"Kunjungan wisata masih ada, baik dari luar kota atau dari lokal, tapi jauh lebih sedikit dibandingkan hari biasa. Tambahan wisatawan dari mancanegara ke destinasi di wialyah utara ataupun ke Situs Megalitikum Gunungpadang," kata Kepala Disparpora Cianjur Asep Suparman di Cianjur, Senin (21/5).

Menurunnya angka kunjungan membuat pihaknya dapat maksimalkan penataan destinasi wisata karena banyak tempat yang perlu ditata, mulai dari Jangari, Situs Gunung Padang, hingga Cibodas. "Ketika Idul Fitri, tingkat kunjungan wisata akan melonjak beberapa kali lipat. Untuk menghadapi itu, perlu dilakukan penataan yang masimal agar wisatawan merasa nyaman dan aman dengan fasilitas pendukung yang baik," katanya.

Disparpora tutur dia, sudah melakukan antispasi permasalah yang terjadi terkait tiketing di sejumlah tempat wisata yang belum satu pintu. Sehingga tarif masuk terkesan mahal karena terlalu banyak pungutan. "Sudah berjalan satu pintu untuk tiket, hasil komunikasi dengan pengelola Kebun Raya Cibodas. Harapan kami saat libur panjang idul fitri, kunjungan wisata dapat maksimal dan tidak ada lagi keluhan pengunjung," katanya.

Sementara masih minimnya sarana dan prasarana penunjang di sejumlah tempat wisata milik pemerintah daerah, tambah dia, akan segera ditambah dan diperbaiki guna meningkatkan angka kunjungan seperti di Pantai selatan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement