REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Beberapa hari terakhir, kabar bergabungnya Carlo Ancelotti dengan Napoli menjadi salah satu pemberitaan penting di Serie A Italia. Dengan sederet prestasi, Ancelotti dinilai sanggup membantu Partenopei menggusur dominasi Juventus nantinya.
Pilihan Don Carlo menuju San Paulo tidak datang dengan sendirinya. Ada pihak-pihak yang membantunya mempertimbangkan.
Salah satu yang memengaruhi keputusan allenatore 58 tahun itu adalah petinggi Barcelona, Ariedo Braida. Direktur Olahraga El Barca tersebut menegaskan pemberitaan demikian bukan sebuah kejutan.
"Dia teman saya. Saya katakan padanya, mereka (Napoli) klub yang tepat untuknya. Dia orang yang tepat untuk mereka," kata Braida mengutip dari Football Italia, Selasa (29/5).
Sebelum ke Barca, Braida adalah sosok di balik keberhasilan AC Milan menjuarai gelar domestik dan Eropa. Ia bekerja sama dengan Ancelotti pada 2001 hingga 2009.
Pada kesempatan serupa, Braida membantah rumor ketertarikan Blaugrana pada kiper Rossoneri, Gianluigi Donnarumma. Menurut dia, saat ini kamar ganti raksasa Katalan sudah diisi penjaga gawang kelas dunia.
"Baik Cillessen maupun Ter Stegen adalah starter untuk tim nasional mereka. Keduanya menjalani musim yang hebat, dan kami tidak membutuhkan penjaga gawang lain," ujar Braida.
Nama pertama, Jasper Cillessen adalah kiper utama timnas Belanda. Kemudian Marc-Andre ter Stegen saat ini pilihan pertama timnas Jerman, pasca-cedere Manuel Neuer.