Ahad 03 Jun 2018 00:27 WIB

Doria Ragland Diterima Baik Keluarga Kerajaan Inggris

Doria mendapatkan sambutan hangat oleh keluarga kerajaan

Rep: Dwina Agustin/ Red: Esthi Maharani
Pangeran Charles bersama ibu Meghan Markle, Doria Ragland.
Foto: AP
Pangeran Charles bersama ibu Meghan Markle, Doria Ragland.

REPUBLIKA.CO.ID,  LONDON -- Di tengah banyak sorotan selama pernikahan Meghan Markle dan Pangeran Harry pada 19 Mei, salah satu sosok paling menonjol adalah ibu pengantin wanita, Doria Ragland. Dia dikabarkan mendapatkan sambutan hangat oleh keluarga kerajaan termasuk Ratu Elizabeth II sebelum acara besar itu dimulai.

"Doria mengatakan sorotan terbesar pernikahan itu, tentu saja setelah melihat putrinya mengatakan 'saya mau' pada pria yang dicintainya, dan bertemu dengan ratu," kata seorang sumber kepada Us Weekly.

Bertemu dengan keluarga Kerjaan Inggris akan sangat mengintimidasi bagi banyak orang, apalagi bertemu Ratu. Namun, nyatanya Doria diterima sangat baik berkat persiapan Meghan dan Harry yang sangat matang. Sumber itu juga menambahkan, Harry dan ibu mertua barunya juga memiliki ikatan yang sangat baik. Harry banyak memberikan pemahaman seputar neneknya dan segala sesuatu yang berarti untuknya.

Doria menemui Ratu untuk minum teh bersama Harry dan Meghan di Kastil Windsor di Inggris pada 18 Mei, satu hari sebelum pernikahan putrinya. Sebelum itu, instruktur yoga berusia 61 tahun itu bertemu dengan anggota kerajaan lainnya termasuk Pangeran Charles, Duchess Camilla, Pangeran William dan Duchess Kate. Doria juga menghabiskan beberapa waktu bersama anak Pangeran William dan Kate, Pangeran George dan Putri Charlotte.

Mengenai rencana masa depan Doria, sebuah sumber mengungkapkan dia tidak lagi bekerja di klinik kesehatan mental. Dia akan memulai membuka kliniknya sendiri.

"Itu adalah keputusan Doria untuk pergi. Dia telah berbicara tentang memulai praktik pribadinya sendiri, fokus pada bekerja dengan pasien lanjut usia," kata sumber tersebut dikutip dari Aceshowbiz, Sabtu (2/6).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement