REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Kubu Inter Milan meredam spekulasi bakal keluarnya Antonio Candreva. Manajemen Nerazzurri justru berencana memperpanjang kerja sama dengan eks penggawa Lazio itu.
Sepanjang musim 2017/2018, performa Candreva jauh dari kata ideal. Pesepakbola 31 tahun itu hanya memberikan delapan assist tanpa mencetak gol dari 36 laga Serie A.
Penggemar Inter beberapa kali mencemooh winger mereka tersebut. Itu membuat yang bersangkutan dirumorkan akan dilepas klub.
"Namun, menurut Sky, Nerazzurri siap memperpanjang kontrak (Candreva) hingga Juni 2021," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Senin (4/6).
(baca juga: Juve Naikkan Tawaran untuk Dapatkan Milinkovic-Savic)
Itu berarti ada penambahan setahun lagi. Sebelumnya kerja sama antara Inter Milan dan Antonio Candreva berlangsung hingga musim panas 2020.
Sejak pindah dari Lazio pada 2016 lalu, penggawa tim nasional Italia itu sudah menjadi andalan La Beneamata --julukan Inter Milan--. Dua musim berkostum biru hitam, Candreva tampil dalam 81 laga dan mencetak delapan gol di berbagai ajang.
Musim depan, ia bakal mendapat tantangan lebih sebagai pemain Inter. Armada Nerazzurri bakal bertarung pada kompetisi Liga Champions Eropa, yang merupakan habitat alami klub tersebut.
Sebelumnya pemain asal Slovakia Milan Skirinar juga menyatakan keinginannya berada di Inter Milan. Di bawah asuhan Luciano Spalletti, Skriniar menjadi salah satu pemain penting bagi Inter Milan pada musim ini.
"Saya tidak peduli dengan rumor bursa transfer, saya senang di Milan bersama Inter, sisanya tidak penting. Jelas saya akan bermain dengan Nerazzuri, 100 persen saya bertahan, tidak diragukan lagi," kata Skriniar