Rabu 06 Jun 2018 13:09 WIB

Jared Leto Perankan Film Solo Joker

Film solo Joker masih masuk bagian dari DC Extended Universe.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Yudha Manggala P Putra
Jared Leto berperan sebagai Joker.
Foto: Youtube
Jared Leto berperan sebagai Joker.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Joker akan kembali ke tangan Jared Leto. Aktor tersebut dipercaya untuk memerankan lagi karakter yang menjadi salah satu musuh utama pahlawan super Batman tersebut.

Leto pertama memulai debut sebagai Joker dalam Suicide Squad (2016). Film solonya nanti masih akan menjadi bagian dari rangkaian DC Extended Universe, yang mencakup Suicide Squad, Justice League, Wonder Woman, Aquaman yang akan datang, dan film lainnya.

Meskipun Joker yang diperankan Leto menjadi salah satu nilai jual untuk Suicide Squad, dia hanya muncul sebentar dalam film tersebut. Film ini lebih fokus pada cerita penjahat super yang melakukan misi operasi gelap untuk pemerintah Amerika Serikat.

Meski mendapatkan kritikan, film ini mampu meraup hingga 746,8 juta dolar dari box office seluruh dunia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement