REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Memasuki H-2 jelang Idul Fitri, kemacetan terjadi di ruas jalan menuju Tol Jakarta-Cikampek, Rabu (13/6) dini hari. Tingginya volume kendaraan menjadi penyebabnya.
Salah satu pemudik, Suhartanto, menuturkan, kemacetan parah sudah mulai terjadi sejak di Tol Bambu Apus, Jakarta Timur, arah menuju Bekasi. Ia yang berangkat dari Serpong, Tangerang Selatan, sejak pukul 22.00 WIB tersebut pun memilih keluar tol.
"Parah banget macetnya, sejak jam 10 malam saya berangkat, tapi karena itu tol di maps (peta) merah semua, keluar Cipayung, nembus ke Bekasi Barat, lalu saya lewat luar tol, lewat Kalimalang, lalu masuk-masuk di Karawang," ujar Suhartanto saat dihubungi, Rabu (13/6).
Menurut dia, jumlah arus kendaraan dari jakarta tumpah ruah di tol menuju Cikampek. Akibatnya, selama enam jam atau sampai pukul 05.00 WIB pagi dini hari ini, ia baru sampai di KM 57.
"Ini lagi minggir di KM 57, tetapi ini nampaknya sudah mulai lancar," ujarnya.