Kamis 28 Jun 2018 08:59 WIB

Lokasi Liburan Favorit Keluarga Kerajaan Inggris

Temasuk Pangeran Harry dan Meghan Markle memilih lokasi liburan khusus.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pangeran George memegang mainan pistol-pistolan ditemani ibunya Kate Middleton, saat menyaksikan pertandingan polo Pangeran William.
Foto: AP
Pangeran George memegang mainan pistol-pistolan ditemani ibunya Kate Middleton, saat menyaksikan pertandingan polo Pangeran William.

REPUBLIKA.CO.ID,  LONDON -- Masyarakat di belahan dunia dengan empat musim tengah menikmati liburan musim panas yang berlangsung Juni sampai Agustus. Tidak terkecuali keluarga kerajaan Inggris yang memiliki tempat liburan musim panas favorit sebagai berikut.

- Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip
Setiap musim panas, sang Ratu dan Pangeran Philip berlibur ke Istana Balmoral di Skotlandia. Menurut Ratu, istana itu merupakan tempat paling indah di dunia. Biasanya anggota keluarga kerajaan lain datang berkunjung untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama sang Ratu.

- Pangeran William dan Kate Middleton
Pasangan yang baru menyambut kelahiran anak ketiga ini biasa berlibur di Anmer Hall, Norfolk, di mana George dan Charlotte senang berlarian di halaman luasnya. Lokasi liburan favorit lain termasuk Biarritz di Prancis dan Pulau Mustique di Saint Vincent and the Grenadines.

- Pangeran Harry dan Meghan Markle
Ini adalah liburan musim panas pertama bagi keduanya sebagai suami istri. Mereka diprediksi memilih pergi ke Balmoral karena jadwal tur kerajaan cukup padat beberapa bulan mendatang. Tahun lalu, keduanya merayakan ulang tahun Markle pada Agustus dengan liburan romantis di Botswana.

- Pangeran Charles dan Camilla
Pangeran Charles dan Camilla beberapa kali menghabiskan liburan musim panas di vila mewah yang berlokasi di Kerasia, Corfu, Yunani. Kawasan itu merupakan destinasi berlibur ideal, dengan pemandangan pantai spektakuler yang dikelilingi hehijauan dan sangat privat.

- Putri Beatrice dan Putri Eugenie
Kakak beradik ini kerap menjadi pusat perhatian karena pilihan liburan yang glamor. Selain berpesta di Ibiza, wisata kota di Eropa, atau ke Serpentine Summer Party di London, mereka tetap tidak lupa menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga kerajaan atau mengunjungi Ratu di Balmoral.

- Zara Phillips dan Mike Tindall
Pasangan ini biasanya menikmati pasir pantai di negara pulau Siprus atau berpesta di Ibiza, Spanyol. Namun, mereka baru menyambut kelahiran anak kedua sehingga sepertinya lebih memilih menginap di Istana Balmoral, dikutip dari laman Mirror.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement