REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Band legendaris asal Inggris, Pink Floyd akan merilis album kompilasi Pink Floyd 2011 A Foot In The Door: The Best Of Pink Floyd dalam bentuk vinyl atau piringan hitam. Versi vinyl ini adalah yang pertama kalinya untuk album kompilasi ini dan akan dirilis pada 28 September 2018 ini.
Dikutip dari laman Mirror UK album berisi 16-lagu ini pada awalnya dikeluarkan hanya pada CD dan menampilkan materi musik yang direkam antara 1967-1994. Termasuk di antaranya, lagu seperti See Emily Play, Another Brick in The Wall Bagian 2, Wish You Were Here, Money, Comfortably Numb, Shine on You Crazy Diamond, dan Learning to Fly.
Audio 16 lagu tersebut digarap ulang oleh James Guthrie dan Joel Plante, dengan pemotongan vinyl kelas berat oleh Bernie Grundman di Los Angeles. "Versi 2LP juga akan menampilkan versi lagu Time yang telah dipulihkan dengan jam yang berdering di awal. Itu awalnya dipotong dari rilis CD," kata James Guthrie.
Desain sampul asli yang dibuat oleh Storm Thorgerson telah diubah oleh Aubrey Powell dari Hipgnosis dan Peter Curzon untuk menyertakan versi alternatif dari foto-foto yang digunakan dalam versi CD asli.
Pink Floyd adalah band rock psikedelik dan progresif yang terkenal karena komposisi musiknya yang tidak biasa. Pink Floyd merupakan salah satu kelompok musik rock yang paling sukses secara komersil. Penjualan albumnya saat ini berada di peringkat ketujuh di seluruh dunia. Mereka dibentuk pada 1964 dan terakhir merekam album studio pada tahun 2015.
Grup musik ini digawangi oleh David Gilmour, Roger Waters, Nick Mason dan Richard Wright. Kini Kelompok tersebut telah bubar.