Kamis 19 Jul 2018 04:40 WIB

Tiga Klub Inggris Incar Bek Kroasia

Klub dari Spanyol dikabarkan menginginkan juga Domagoj Vida.

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Indira Rezkisari
Domagoj Vida
Foto: AP /Rebecca Blackwell
Domagoj Vida

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Salah satu bintang yang menonjol dari kontes Piala Dunia FIFA 2018 di Rusia adalah Kroasia. Mereka dengan mengagumkan berhasil mencapai final, meski kalah dari Prancis dengan skor 4-2. Langkah Kroasia tidak lepas dari peran sentral bek tengah Domagoj Vida.

Vida menjalani laga Piala Dunia dengan hebat dan langsung menjadi kepala sejumlah klub top Liga Primer Inggris. Dilansir dari Calciomercato, klub itu termasuk Liverpool, Tottenham dan West Ham.

Bukan hanya tiga klub dari Britania Raya, sebuah klub dari tanah Spanyol pun dikabarkan tertarik dengan jasa si pemain bertahan. Sevilla dikabarkan tertarik, menurut laporan dari kantor berita Spanyol Mundo Deportivo.

Laporan itu menunjukkan bahwa setelah gagal mendatangkan rekan senegara Vida, yakni Duje Caleta-Car, yang hampir pindah dari Red Bull Salzburg ke Marseille, Sevilla pun mengalihkan perhatian mereka ke Vida sebagai gantinya.

Sekarang, perang penawaran akan terjadi untuk para pemain Kroasia, dengan banyak klub yang tertarik untuk menambahkan khususnya lini pertahanan. Sifat kerja keras dan keandalan pemain bertahan Kroasia tampaknya menjadi daya pikat tersendiri bagi klub-klub besar Eropa.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement