Kamis 19 Jul 2018 19:06 WIB

Penyebab Telur Naik, dari Piala Dunia Hingga Musim Haji

Operasi pasar dilancarkan guna menstabilkan harga telur yang tak kunjung turun.

Red: Karta Raharja Ucu
Telur naik dan Piala Dunia 2018
Foto: republika/daan yahya
Telur naik dan Piala Dunia 2018

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Arif Satrio Nugroho, Muhammad Nursyamsi, Dadang Kurnia, Riga Nurul Iman

JAKARTA -- Satuan Tugas Pangan Kepolisian Negara Republik Indonesia sedang menelusuri penyebab kenaikan harga telur ayam. Selain itu, ada kemungkinan Satgas Pangan Polri bersama pihak-pihak terkait menggelar operasi pasar bila harga komoditas itu tidak kunjung turun.

Ketua Satgas Pangan Polri Inspektur Jenderal Polisi Setyo Wasisto mengatakan, kenaikan harga telur masih terjadi di beberapa wilayah. Selain di Jakarta, kenaikan juga terjadi di Bandung, Tasikmalaya, Ciamis, dan Blitar.

Setyo mengatakan, Satgas Pangan Polri bersama Kementerian Perdagangan (Kemendag) dan sejumlah asosiasi peternak sudah melaksanakan rapat koordinasi. Hasil rapat menyimpulkan, stok telur ayam aman sehingga seharusnya tidak ada kenaikan harga.