Ahad 29 Jul 2018 23:35 WIB

In Picture: Indonesia Pesta Gol 8-0 ke Gawang Filipina (1)

Indonesia menduduki peringkat pertama klasemen sementara Grup A Piala Aff U-16.

Rep: Antara/ Red: Yogi Ardhi Cahyadi

Pesepak bola Indonesia U-16 Muhammad Fajar Fathur (kanan) melakukan selebrasi bersama rekan setimnya ketika berhasil mencetak gol ke gawang tim Filipina U-16 dalam laga penyisihan grup A Piala AFF U-16 (FOTO : Zabur Karuru/Antara)

Tim Indonesia U-16 melakukan sujud syukur ketika berhasil mencetak gol ke gawang tim Filipina U-16 dalam laga penyisihan grup A Piala AFF U-16 di Gelora Delta Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (29/7). (FOTO : Antara/Zabur Karuru)

Pesepak bola Indonesia U-16 David Maulana (kanan) melakukan selebrasi ketika berhasil melakukan tendangan penalti saat laga melawan Filipina U-16. (FOTO : Zabur Karuru/Antara)

Pesepak bola Indonesia U-16 Amanar Abdilah (tengah) menggilring bola dan berusaha dihalau sejumlah pesepak bola Filipina U-16 dalam laga penyisihan grup A Piala AFF U-16 di Gelora Delta Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (29/7). Pesepak bola Indonesia U-16 Muhammad Fajar Fathur (kanan) menggiring bola dan berusaha dihalau pesepak bola Filipina U-16 Rj Vincent Jaya (kiri) dalam laga penyisihan grup A Piala AFF U-16 (FOTO : Zabur Karuru/Antara)

Pesepak bola Indonesia U-16 Amanar Abdilah (tengah) menggilring bola dan berusaha dihalau sejumlah pesepak bola Filipina U-16 dalam laga penyisihan grup A Piala AFF U-16 di Gelora Delta Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (29/7). (FOTO : Zabur Karuru/Antara)

Pesepak bola Indonesia U-16 Amirudin Bagus Kahfi (tengah) melakukan selebrasi ketika berhasil mencetak gol ke gawang Filipina U-16 pada penyisihan grup A Piala AFF U-16 (FOTO : Zabur Karuru/Antara)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, SIDOARJO -- Tim nasional Indonesia U-16 memulai laga di Piala AFF U-16 2018 dengan hasil sempurna. Bermain di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Ahad (29/7), Garuda Muda menang telak 8-0 atas Filipina. Hasil ini membuat Indonesia menempat posisi pertama klasemen Grup A. 

Hasil meyakinkan Indonesia sudah terlihat sejak awal pertandingan. Indonesia langsung unggul di menit ke-2 lewat gol dari Supriadi. Bagus Kaffa yang melakukan manuver di sisi kanan melepas umpan silang yang tak bisa dihalau pemaian belakang dan kiper Filipina. Supriadi dengan mudah menceploskan bola ke gawang. 

Kecepatan pemain sayap Indonesia menjadi faktor keunggulan timnas. Beberapa kali barisan sayap timnas merepotkan pertahanan Filipina. 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement