Senin 06 Aug 2018 21:06 WIB
Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, LOMBOK UTARA -- Basarnas Mataram melakukan evakuasi terhadap warga dan wisatawan yang berada di Gili Trawangan, Lombok Utara, NTB.
Humas Basarnas Mataram, I Gusti Lanang Wiswananda mengatakan, proses evakuasi mulai dilalukan pada pukul 06.00 Wita dan masih berlangsung hingga kini. Evakuasi tersebut dilakukan dengan kapal Basarnas RB 220. Para warga dan wisatawan pun kemudian dibawa menuju Pelabuhan Bangsal.
Pada tahap pertama Basarnas berhasil mengevakuasi 61 orang yang terdiri atas 49 WNI dan 12 WNA, tahap kedua sebanyak 77 orang terdiri atas 19 WNI dan 58 WNA, dan tahap ketiga sebanyak 70 orang, terdiri atas 64 WNI dan 6 WNA.
Hingga saat ini, evakuasi tersebut terus dilakukan pascagempa berkekuatan 7,0 skala richter yang kembali mengguncang NTB.
Berikut video lengkapnya.