Senin 20 Aug 2018 14:20 WIB

Seekor Orang Utan Dievakuasi dari Perkebunan Warga

Petugas melumpuhkan orang utan itu dengan cara ditembak bius.

Orangutan
Orangutan

REPUBLIKA.CO.ID, LANGKAT -- Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) dan  Orang Utan Information Center mengevakuasi seekor orang utan. Orang utan ini kerap berkeliaran di perkebunan warga Desa Sei Serdang Kecamatan Batang Serangan Kabupaten Langkat, Sumatra Utara.

Evakuasi itu dilakukan berawal dari laporan masyarakat yang sering melihat seekor orang utan berkeliaran di perkebunan karet milik warga. Kepala BKSDA Wilayah Langkat, Albert Aritonang mengatakan tim mendapatkan laporan kemudian turun ke lokasi untuk memantau keberadaan orang utan tersebut.

"Pemantauanpun dilakukan oleh petugas, setelah beberapa hari akhirnya tim menemukan seekor orang utan yang sedang mencari makan di perkebunan karet milik warga Sei Serdang Kecamatan Batang Serangan Langkat," ujar dia, Senin (20/8).    

Petugas lalu melumpuhkan orang utan itu dengan cara ditembak bius. Dari hasil pemriksaan orang utan yang diberi nama Karno berjenis kelanmin jantan dengan berat 40 kilogram usia 15 tahun itu dalam kondisi sehat dan baik.

Petugas lalu membawa orang utan tersebut ke kawasan Cinta Raja didalam resor Taman nasional Gunung Leuser (TNGL) yang berada di Kecamatan Besitang. Albert meminta warga yang menemukan orang utan yang berkeliaran di sekitar pemukiman penduduk agar tidak melakukan penangkapan dan memeliharanya, namun segera melaporkannya ke BKSDA.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement