Sabtu 25 Aug 2018 06:20 WIB

IMF: Sektor Nonmigas Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi Saudi

Belanja pemerintah dan kenaikan harga minyak akan mendukung pertumbuhan ekonomi.

Rep: Ahmad Fikri Noor/ Red: Friska Yolanda
Ilustrasi kilang minyak
Foto: AP Photo/J David Ake
Ilustrasi kilang minyak

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Utusan Dana Moneter Internasional (IMF) untuk Arab Saudi Tim Callen memproyeksi laju pertumbuhan ekonomi untuk negara kerajaan tersebut pada tahun ini. Dia menekankan, reformasi ekonomi yang dilakukan Arab Saudi akan mendorong pertumbuhan ekonomi. 

Callen menyebut, pertumbuhan dari sektor nonmigas akan terakselerasi pada tahun ini. Dia menjelaskan, estimasi terkait pertumbuhan yang cepat pada ekonomi Arab Saudi didasarkan pada ekspektasi reformasi di berbagai sektor. 

Prediksi itu tidak termasuk dengan dampak pada rencana pelepasan saham perusahaan minyak asal Arab Saudi Aramco. "Belanja pemerintah dan kenaikan harga minyak akan mendukung pertumbuhan ekonomi. Dalam jangka menengah, kami melihat sejumlah reformasi ekonomi dan aturan di Kerajaan akan mulai menimbulkan hasil dan mendukung ekspektasi kami," kata Callen seperti dikutip dari Alarabiya, Jumat (24/8). 

IMF mengestimasi pertumbuhan ekonomi Arab Saudi pada tahun ini akan mencapai 1,9 persen. Hal itu jauh lebih baik dibandingkan tahun lalu yang justru terjadi kontraksi sebesar 0,9 persen. "Pertumbuhan dari sektor nonmigas mencapai 2,3 persen dan ini sangat penting untuk menciptakan pekerjaan baru serta memperbanyak sumber penerimaan," katanya. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement