Senin 27 Aug 2018 21:07 WIB
Rep: Wahyu Suryana/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Remaja Mesjid Cut Meutia (Ricma) Jakarta mendonasikan 999 buku dan fasilitas pendukung perpustakaan ke Panti Asuhan Sabilul Huda di Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Ketua Umum Ricma, Soekarno Hatta mengatakan donasi dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional. Hatta menjelaskan buku-buku yang didonasikan mulai pelajaran SD-SMA, buku layak baca remaja, pendamping, edukatif, majalah anak, komik anak, buku agama, sampai Alquran.
Hatta menambahkan, Sabilul Huda juga dipilih karena banyak anggota Ricma yang berkuliah di Yogyakarta.
Berikut video lengkapnya.