Rabu 05 Sep 2018 09:16 WIB

Suarez Akui Sulit Bagi Pemain Mana Pun Pensiun di Barca

Bahkan pemain sekelas Xavi Hernandez dan Andres Iniesta tidak mampu melakukannya.

Rep: Frederikus Dominggus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Luis Suarez
Foto: EPA-EFE/Juan Herrero
Luis Suarez

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Luis Suarez bukan lagi pemain muda. Ia sudah berkepala tiga.

Beberapa tahun lagi, pemain yang kini membela Barcelona itu bakal gantung sepatu. Ketika ditanyakan apakah ia bakal pensiun di Barca, Suarez tidak bisa memastikan.

"Ini situasi yang rumit. Bahkan pemain sekelas Xavi Hernandez dan Andres Iniesta tidak mampu melakukannya," kata eks Liverpool mengutip dari Four Four Two, Rabu (5/9).

Suarez menegaskan, keluarganya bahagia di Katalan. Tapi untuk bertahan hingga pensiun di Barca, situasinya berbeda.

Klub tersebut memiliki standar tinggi untuk setiap pemain. Jika faktor umur membuat Suarez tidak lagi mencapai level yang diharapkan Barca, maka yang bersangkutan berpotensi hengkang.

"Ketika saya tidak berada di level untuk bermain di Barcelona, maka saya akan melangkah ke samping. Berhenti di sini, menjadi keinginan sebagian besar pemain," ujar Suarez.

Pada kesempatan serupa, Suarez membeberkan target klub. Barca ingin memenangkan semua gelar.

Kapten Barca Lionel Messi sudah mewanti-wanti hal itu sejak awal musim 2018/2019. Menurut Suarez, kolektivitas tim bisa membantu La Blaugrana merealisasikan asa tersebut.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement