Rabu 05 Sep 2018 17:36 WIB
Rep: Havid Al Vizki/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Praktisi Sosial Enterprise Dompet Dhuafa, Verry Aria Firmansyah, mengatakan, Dompet Dhuafa mengentaskan kemiskinan dan pengangguran lewat pelatihan keterampilan. Menurutnya, pelatihan tersebut dilakukan sejak 2012.
Verry menjelaskan bahwa pelatihan yang dilakukan pun beragam, seperti teknisi telepon seluler ataupun otomotif. Pelatihan tergantung dari minat para pekerja itu sendiri. Bahkan, penghasilan para pekerja yang mengikuti pelatihan cukup diperhitungkan.
Ia menambahkan, Dompet Dhuafa menyambut Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) dengan melakukan program kuliah kerja ke luar negeri.
Berikut video lengkapnya.