Home >> >>
KPU Jamin Keamanan Kotak Suara Berbahan Kardus
Ahad , 06 Apr 2014, 20:01 WIB
beritaonline.co.cc
Logo KPU

REPUBLIKA.CO.ID, MUNTOK -- Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung memberikan jaminan keamanan logistik Pemilu Legislatif 2014 berupa kotak suara yang terbuat berbahan kertas kardus.

"Kami mengakui masyarakat menyangsikan keamanan kotak suara tersebut, namun kami sudah mengantisipasinya dengan menempatkan kotak suara kardus itu di 18 TPS yang berlokasi di dekat sekretariat KPU Bangka Barat," ujar Komsioner KPU Kabupaten Bangka Barat, Pardi di Muntok, Minggu.

Ia menjelaskan, kotak suara dari kardus itu merupakan kotak suara kiriman dari KPU Babel yang diadakan untuk melengkapi kekurangan kotak suara di daerah, dengan jumlah sebanyak 52 unit.

Menurut dia, kotak suara kardus cukup aman dan dibuat dari bahan kedap air sehingga tidak mengkhawatirkan jika nanti terkena air baik pada saat digunakan di TPS maupun pada saat distribusi.

"Sebagai upaya antisipasi keamanan isi kotak suara itu, pada saat pengepakan sebelum pengiriman ke TPS kami perlakukan dengan membungkus seluruh isi kota tersebut dengan plastik, dan nanti pada saat akan dikembalikan ke KPU, para petugas di tingkat TPS juga wajib membungkus surat suara, hasil rekapitulasi dan dokumen lainnya dengan plastik," kata dia.

Ia menambahkan, 52 unit kotak suara berbahan kertas kardus itu nantinya akan dibagikan ke 18 TPS di Kelurahan Sungai Daeng, Kecamatan Muntok.

"Kotak suara kardus digunakan untuk menampung surat suara untuk pemilihan anggota DPD, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten. Untuk surat suara DPR RI kami tetap menggunakan kotak suara berbahan logam karena akan dikirim ke KPU RI," kata dia.

Kabupaten Bangka Barat terdapat 379 TPS yang tersebar di 64 desa/kelurahan di enam kecamatan. Dalam satu TPS membutuhkan empat unit kotak suara, atau kebutuhan kotak suara keseluruhan berjumlah 1.516 unit.

Redaktur : Julkifli Marbun
Sumber : Antara
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar