Politisi Partai Demokrat Ruhut Sitompul memenuhi panggilan KPK di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (12/3). (Republika/Wihdan Hidayat)
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru bicara DPP Partai Demokrat, Ruhut Poltak Sitompul mengaku tertarik mendukung pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) karena slogan kampanye mereka lebih baik.
"Jadi aku melihat tagline mereka Indonesia Hebat," ujar Ruhut kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Senin (23/6).
Ruhut berencana mendeklarasikan dukungannya di Restoran Horapa, Jalan Teuku Cik Ditiro, Menteng, Jakarta Pusat. "Jadi deklarasi saya nanti malam untuk mendukung Jokowi-JK," kata Ruhut
Secara filosofis slogan kampanye Indonesia Hebat menunjukan apresiasi terhadap pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Ruhut menyatakan SBY sudah bekerja keras, cerdas, dan bersih mengharumkan nama Indonesia di dunia Internasional.
Artinya, dalam logika Ruhut, pemerintahan Jokowi-JK mengakui Indonesia menjadi negara hebat di bawah kepemimpinan SBY. "Karena 10 tahun Pak SBY melanjutkan pemerintah sebelumnya. Jadi memang Indonesia hebat," kata Ruhut.
Sementara itu Ruhut menyatakan tidak sepakat dengan slogan Indonesia Bangkit yang diusung pasangan Prabowo-Hatta. Menurutnya slogan itu memberi kesan pemerintahan SBY tidak melakukan apa-apa selama 10 tahun berkuasa. "Emangnya Indonesia selama ini tidur?," kata Ruhut.