REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Surat pesan dari calon presiden (capres) Joko Widodo (Jokowi) untuk memenangkan pilpres 2014 beredar luas di kalangan relawan Jokowi-Jusuf Kalla (JK) menjelang hari pencoblosan pemilihan umum presiden (pilpres) pada Rabu (9/7).
Surat yang ditulis tangan oleh gubernur DKI Jakarta nonaktif itu berisi pesan untuk memenangkan pilpres 2014. Surat ini kemudian disebarluaskan oleh Barisan Relawan Jokowi Presiden 2014 (Bara JP) dan Srikandi Jokowi yang kemudian dicetak dalam brosur.
Brosur ini lalu dibagi-bagikan kepada relawan yang datang sesaat sebelum acara pembekalan relawan Jokowi-JK Provinsi Jawa Timur (Jatim) di Surabaya pada Jumat (4/7) malam.
Pada kesempatan yang sama, relawan Jokowi-Jusuf Kalla dari kaum difabel, Saiful, menyatakan dukungannya untuk Jokowi menjadi presiden periode 2014-2019.
“Semoga programnya Jokowi mendukung kaum disabilitas,” ujarnya saat acara pembekalan relawan Jokowi-JK Provinsi Jatim, Jumat malam. (Ini isi surat pesan dari Joko Widodo)