Home >> >>
Soal Deklarasi, Tantowi Tidak Ingin Opini Publik Digiring Satu Pihak
Rabu , 09 Jul 2014, 23:29 WIB
Musiron/Republika
Tantowi Yahya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota tim pemenangan nasional Prabowo-Hatta, Tantowi Yahya mengatakan pihaknya melakukan deklarasi malam ini, Rabu (9/7) untuk mengimbangi pasangan lain yang juga melakukan hal yang sama.

"Karena jika tidak, opini publik akan tergiring bahwa mereka benar-benar menang," kata Tantowi dalam Konferensi Pers usai deklarasi di Hotel Bidara, Jakarta Selatan.

Tantowi melanjutkan, dalam pandangan pihaknya, mendeklarasikan data quick count kemudian melakukan selebrasi seolah sudah benar terpilih merupakan tindakan mendahului keputusan KPU.

"Padahal real count baru akan diumumkan 22 Juli nanti," ujarnya.

Ia pun mengaku, kubunya lebih sabar dalam melakukan deklarasi.

"Kami tidak melakukan deklarasi di angka 70 persen, tapi 90 persen," kata Tantowi.

Saling klaim, lanjut Tantowi, hanya akan membuat masyarakat kebingungan. Hal ini menurutnya dapat menurunkan tingkat partisipasi di Pilpres mendatang.

"Harus tenang, sabar, menampilkan kesejukan, menikmati proses yg akan dijalankan KPU," ujarnya.

Redaktur : Julkifli Marbun
Reporter : C82
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar