Home >> >>
Jokowi JK Ungguli Prabowo-Hatta di Bantul
Rabu , 16 Jul 2014, 23:06 WIB
Penghitungan Suara

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara Pemilu Presiden 2014, Rabu melansir perolehan suara Prabowo Subianto-Hatta Rajasa sebanyak 271.535 suara.

"Sedangkan perolehan pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) Joko Widodo-Jusuf Kalla memperoleh sebanyak 313.383 suara," kata Komisioner KPU Bantul, Divisi Teknis dan Penyelenggaraan, Arif Widayanto, Rabu malam.

Dengan demikian, kata dia jumlah surat suara sah hasil pemungutan suara Pilpres 2014 yang direkapitulasi dari seluruh panitia pemilihan kecamatan (PPP) di 17 kecamatan se Bantul sebanyak 584.918 suara.

"Dengan demikian karena tidak adanya keberatan dari saksi pasangan calon nomor urut satu dan dua serta panwaslu, maka perolehan suara ini kami nyatakan sah untuk dilaporkan ke KPU DIY," kata Arif.

Menurut dia, rapat pleno terbuka rekapitulasi suara yang dimulai sejak pukul 13.30 hingga 19.40 WIB ini tidak ada hambatan dan prosesnya berjalan lancar, karena secara umum angka yang dimiliki saksi masing-masing pasangan dengan PPK tidak ada perbedaan.

"Untuk perolehan suara tidak ada perubahan sejak dari bawah, intinya saksi masing-masing pasangan memang menerima perolehan suara hasil rekapitulasi yang sudah kami lakukan pada malam hari ini," katanya.

Namun demikian, kata dia dalam proses rekapitulasi suara itu ada catatan dari saksi pasangan capres cawapres nomor urut satu mengenai data pemilih yakni daftar pemilih khusus tambahan (DPKTb), dan DPTb di TPS belum disampaikan ke saksi.

"Namun untuk angkanya, agregatnya sejak dari DPT, DPK tidak mengalami perubahan, kemudian hasil perolehan suara mereka menerima dan datanya sama dengan yang mereka (saksi) miliki," katanya.

Sementara itu, berdasarkan data hasil rekapitulasi suara dari seluruh 17 kecamatan se Bantul, diketahui perolehan suara 13 kecamatan unggul untuk pasangan capres cawapres nomor urut dua, sementara empat kecamatan lainnya unggul pasangan nomor satu.

Empat kecamatan yang perolehan suara unggul untuk Prabowo-Hatta itu adalah Kecamatan Sanden, Sedayu, Pleret dan Pajangan.

Redaktur : Taufik Rachman
Sumber : antara
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar