Home >> >>
Prabowo-Hatta Unggul di Labuhan Batu
Kamis , 17 Jul 2014, 10:16 WIB
Prabowo Hatta

REPUBLIKA.CO.ID,MEDAN--Pasangan Capres-Wapres tahun 2014-2019 Prabowo-Hatta Rajasa unggul 14.670 suara dari pasangan Jokowi-JK di Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut).

"Prabowo-Hatta meraih 106.571 suara, Jokowi-Jusuf Kalla 91.901 suara," kata Ketua KPU Kabupaten Labuhanbatu Hj Ira Wirtati usai merekap perolehan suara di kantornya Jalan WR Supratman nomor 52 Rantauprapat, Kamis.

Dijelaskan Ira Wirtati, jumlah total tersebut berasal dari sembilan PPK dengan 98 PPS serta 873 TPS. "Jumlah pemilih keseluruhan 304.937, sedangkan yang hadir 199.245 orang," terangnya.

Adapun rincian perolehan suara setiap PPK yakni, Kecamatan Rantau Utara Capres-Wapres Prabowo-Hatta meraih 24.400 suara, Jokowi-Jusuf Kalla 16.271 suara.

Untuk Kecamatan Rantau Selatan pasangan Prabowo-Hatta 19.295 suara, Jokowi-Jusuf Kalla sebanyak 9.890 suara, Bilah Barat Prabowo-Hatta 10.276, Jokowi-Jusuf Kalla 6.125.
Di Kecamatan Bilah Hilir Prabowo-Hatta 10.740, Jokowi-Jusuf Kalla meraih 13.104 suara, Bilah Hulu pasangan Prabowo-Hatta 15.414, Jokowi-Jusuf Kalla meraih 13.143 suara.

Sedangkan di Kecamatan Pangkatan Prabowo-Hatta memperoleh 7.165 suara, Jokowi-Jusuf Kalla. Sebanyak 9.523 suara, Panai Tengah Prabowo-Hatta 5.368, Jokowi-Jusuf Kalla meraih 8.405 suara.

Sementara Kecamatan Panai Hilir Prabowo-Hatta 6.461, Jokowi-Jusuf Kalla 7.671 serta Panai Hulu pasangan Prabowo-Hatta 7.452, Jokowi-Jusuf Kalla mendapat 7.769 suara.

"Setelah pembacaan ini, kami akan selesaikan berita acara agar ditandatangani semua saksi serta Panwaslu Kabupaten Labuhanbatu dan sah lah rapat pleno kita," ujar Hj Ira Wirtati yang juga menghadirkan seluruh PPK.

Redaktur : Taufik Rachman
Sumber : antara
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar