REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Luhut Pandjaitan mengaku partainya sudah berkomunikasi dengan Partai Hanura. Namun komunikasi itu belum mengarah pada keseriusan untuk berkoalisi.
"Secara verbal memang sudah tetapi secara faktual belum," kata Luhut di kantornya Wisma Bakrie 2 Kuningan, Jakarta, Senin (14/4).
Luhut tidak menampik, jika selama ini sering ada pertemuan antara Aburizal Bakrie dengan Wiranto. Pertemuan itu, kata Luhut, karena partainya memiliki kesamaan dalam platform. Namun pertemuan itu masih sebatas komunikasi politik biasa.
Komunikasi semacam ini, kata Luhut, juga akan dilakukan ke partai-partai lainnya. "Kita masih, shopping arround, bisa mungkin dengan PKS, PKB, seperti dengan demokrat juga bisa, apa yang tidak mungkin?" katanya.