Bara JP:Jokowi Seperti Sopir Bus
Kamis , 17 Apr 2014, 14:50 WIB
Republika/Yasin Habibi
Pendukung Joko Widodo (Jokowi) melakukan aksi spontan mendukung pencalonan Gubernur Jakarta itu sebagai presiden.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Barisan Relawan Jokowi for Presiden (Bara JP) menyatakan dukungan terhadap siapapun calon wakil presiden (cawapres) yang dipilih Joko Widodo (Jokowi).

Mereka mengibaratkan Jokowi sebagai sopir bus kota dan cawapres pendampingnya sebagai kernet. "Jadi Jokowi itu kita percaya sebagai supir. Tidak peduli siapa kernetnya kita percaya sama supirnya," kata Sekretaris Jendral Bara JP, Utje Gustaaf Patty kepada wartawan di bilangan Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (17/4).

Utje mengatakan, pihaknya sudah menguliti rekam jejak Jokowi. Dia percaya Jokowi tidak bisa diintervensi oleh siapapun, termasuk PDIP, dalam menentukan cawapres.

Lebih jauh Utje bahkan menyatakan Bara JP siap pasang badan jika dikemudian hari Jokowi diintervensi soal cawapres. "Meski kurus dia tidak bisa ditekuk. Kalau dia diatur kita bertanggungjawab," ujar Utje.

Berangkat dari kepercayaan terhadap Jokowi, Bara JP tidak mau mencampuri penentuan cawapres Jokowi. Menurut Utje, Bara JP tidak akan meniru langkah-langkah relawan lain yang menyodorkan nama cawapres.

Sikap Bara JP, kata Utje sejalan dengan keputusan kongres yang mereka lakukan. Dia menyatakan, Bara JP hanya bekerja mendorong pencapresan Jokowi. "Ini level kepercayaan tertinggi kami pada Pak Jokowi," katanya.

Redaktur : A.Syalaby Ichsan
Reporter : Muhammad Akbar Wijaya
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar