REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Pramono Edhie Wibowo menyatakan dukunganya kepada pasangan Prabowo-Hatta. Pernyataan ini disampaikan Edhie usai mendengarkan visi-misi pembangunan yang disampaikan Prabowo-Hatta kepada 150 kader Partai Demokrat bertempat di Hotel Sahid, Jakarta.
"Setelah mendengarkan visi misi pembangunan yang disampaikan oleh pasangan capres cawapres Prabowo-Hatta dan jawaban mereka terkait tuduhan yang berkembang di media massa, saya merasa yakin untuk memberikan dukungan saya kepada pasangan Prabowo-Hatta. Dukungan ini saya berikan untuk menghadapi Pilpres 2014 mendatang," kata Edhie, Ahad sore, (1/6).
Pasangan Prabowo-Hatta sendiri, ujar Edhie, menilai pembangunan yang selama ini dilakukan pemerintah sudah baik. Mereka akan melanjutkan platform pembangunan tersebut. "Oleh karena itu, saya akan mengarahkan konstituen, partisan dan relawan yang mendukung saya untuk pemenangan pasangan Prabowo-Hatta dalam Pilpres 2014," kata Edhie.