Timses Jokowi: Partai Demokrat Menambah Permasalahan
Sabtu , 05 Jul 2014, 13:38 WIB
Partai Demokrat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim sukses Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK), Hasto Kristiyanto mengatakan bergabungnya Partai Demokrat ke kubu Prabowo Subianto - Hatta Rajasa, dianggap menambah permasalahan.

"Padahal posisi Demokrat yang netral lebih bagus. Karena kita juga perlu wasit dalam Pilpres (pemilihan presiden)," kata Hasto saat diskusi 'Mengejar Survei Pilihan Rakyat' di Jakarta, Sabtu (5/7).

Menurutnya belum terlambat untuk Partai Demokrat berada di posisi netral. Karena, pada pilpres 9 Juli mendatang, ibarat pertarungan dua kapal besar. "Kapal besar yang para anggotanya syarat dengan korupsi. Satu lagi kapal harapan bangsa, kapal kecil yang terus melesat," tutur Hasto.

Redaktur : Nidia Zuraya
Reporter : c70
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar