REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekertaris Tim Kampanye Jokowi-JK, Andi Widjajanto mengatakan, presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) akan segera menggelar konferensi pers untuk menanggapi putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menyatakan menolak seluruhnya permohonan Prabowo-Hatta.
Dalam konferensi pers nanti, ujar Andi, Jokowi akan menyampaikan apresiasinya terhadap MK karena telah bekerja secara profesional.
"Pak Jokowi akan menyampaikan apresiasi terhadap kerja keras MK karena telah menunjukkan kematangan demokrasi di Indonesia. Proses sengketa yang diselesaikan lewat jalur hukum itu menunjukkan kematangan demokrasi," ujarnya di depan rumah dinas Jokowi di Jalan Taman Suropati Nomor 7, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (21/8).
Selain itu, lanjut Andi, Jokowi juga akan menyampaikan ucapan terimakasihnya pada ribuan aparat yang telah menjaga proses demokrasi sehingga berjalan kondusif.
Setelah putusan MK tersebut, lanjut Andi, Jokowi secara khusus akan menyampaikan pesan pada Prabowo untuk bekerja bersama-sama dirinya dan rakyat demi membangun bangsa.
Meski demikian, kata dia, Jokowi tidak perlu menyatakan rekonsiliasi. Sebab, lanjut Andi, gubernur DKI Jakarta tersebut sudah menyatakan bahwa ia dan Prabowo bersahabat baik.