REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Peserta konvensi capres Partai Demokrat, Dinno Patti Djalal menyatakan siap digandeng partai Islam pada pilpres 2014. Dia mengaku sudah melakukan sowan politik ke sejumlah tokoh Islam.
"Saya kira tidak ada pihak yang akan menolak apabila mendapat dukungan dari partai Islam," kata Dino di Jakarta, Selasa (21/1).
Dino menyatakan sejumlah tokoh Islam yang sudah disambangi antara lain, Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin dan Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj.
Khusus untuk Muhammadiyah, Dino mengaku memiliki pengalaman pribadi karena pernah bersekolah di Muhammadiyah. "Saya sudah sowan dengan Pak Din dan Pak Aqil," ujar Dino.
Namun, Dino menyatakan belum melakukan sowan politik dengan tokoh partai Islam. Ini karena Dino mengaku masih berkonsentrasi memenangkan konvensi capres Demokrat.
Dino pribadi berpendapat nilai-nilai Islam masih relevan dijadikan ideologi politik partai. Menurutnya ceruk suara pemilih Islam masih sangat potensial.
Namun, Dino mengingatkan agar partai politik Islam bisa bersikap adaptif terhadap realitas sosial yang tumbuh berkembang di Indonesia. Partai Islam harus mampu menampilkan wajah yang plural dan pancasilais.
"Partai Islam harus bisa mengayomi semua golongan. Itulah keindahan Islam yang kita harapkan bersama," katanya.