JK Bisa Tenggelamkan Jokowi
Senin , 21 Apr 2014, 09:10 WIB
Mantan Wakil Presiden, Jusuf Kalla (kanan) serta Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj (kiri) menjawab pertanyaan wartawan usai melakukan pertemuan tertutup di Gedung PBNU, Jakarta, Rabu (16/4). (Republika/Agung Supriyanto)
REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Pengamat politik Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Pangi Syarwi Chaniago menilai Jusuf Kalla (JK) memiliki pengalaman yang kaya untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres) Joko Widodo (Jokowi).
JK misalnya pernah menjabat sebagai wakil presiden dan ketua umum Partai Golkar. Dalam konteks pemerintahan, gagasan-gagasan JK juga banyak berpengaruh di masyarakat. "Seperti konversi minyak tanah ke gas elpiji 3 kg," kata Syarwi saat dihubungi wartawan, Senin (21/4)
Di level global JK juga merupakan negosiator ulung. Dia misalnya pernah menjadi mediator perdamaian dalam konflik Aceh dan Ambon. Usai jadi wakil presiden JK juga aktif dalam urusan kemanusiaan dengan menjadi ketua umum PMI. Hal-hal inilah yang menurut Syarwi membuat nama JK tidak cepat tenggelam dibandingkan wakil presiden lain.
Namun begitu, kelebihan-kelebihan yang dimiliki JK berpotensi menenggelamkan figur Jokowi. Ini karena JK memiliki pengalaman yang lebih panjang di bidang politik maupun pemerintahan. Bukan tak mungkin hubungan Jokowi-JK tidak berjalan hamonis di pemerintahan. "JK bisa tenggelamkan figur Jokowi sebagai presiden. SBY saja pernah hampir disalib JK," ujarnya.
Redaktur |
: |
Taufik Rachman |
Reporter |
: |
m akbar wijaya |