REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon presiden dari PDIP, Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan bersilaturrahmi ke kediaman Sri Sultan Hamengkubono ke X di Keraton Yogyakarta, Senin (2/6). Rencananya, Jokowi akan sowan ke gubernur DIY Yogyakarta tersebut bersama dengan calon wakil presiden Jusuf Kalla (JK).
Jokowi sendiri akan terbang ke Yogyakarta dari Bandara Halim Perdanakusuma. Begitu tiba di kota pelajar tersebut, Jokowi akan blusukan ke Pasar Malioboro.
Setelah itu, pada pukul 11.00 WIB, Jokowi akan menuju Keraton Yogyakarta untuk bertemu dengan Sri Sultan. Usai dari Keraton, gubernur DKI Jakarta non aktif tersebut akan melanjutkan safari politiknya dengan melaksanakan shalat zuhur di Masjid Besar Kauman. Terakhir, Jokowi akan menghadiri dialog di gedung Persatuan Djmaah Haji Indonesia (PDHI) di pojok alun-alun utara.
Sebelumnya, Sri Sultan Hamengkubowo ke X menyatakan bahwa ia tidak mau menyatakan dukungannya pada capres tertentu, termasuk pada Jokowi. Meski demikian, dia mempersilahkan apabila ada capres yang ingin sowan ke kerajaannya.
"Saya tidak condong ke mana-mana, nanti saja lihat di TPS 9 Juli," kata Sultan usai membuka Seminar Kedaulatan Pangan Kagama di Jakarta, Ahad kemarin.