Home >> >>
Jokowi Ziarah ke Makam Habib Empang
Sabtu , 07 Jun 2014, 16:15 WIB
antara
Gambar tempel capres Jokowi dibagikan saat deklarasi dukungan tukang sapu untuk pasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla di Jakarta, Kamis (5/6).

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Calon presiden nomor urut dua Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi makam Al-Habib Abdullah bin Muhsin Alattas, Sabtu (7/6) di Empang, Bogor, Jawa Barat. Selain berziarah, kedatangan Jokowi juga untuk bersilaturahmi dengan pengurus sekaligus keluarga almmarhum.

"Kami kesini ke rumahnya Habib Abdullah dalam rangka silaturahim. Minta doa, tausiyah, berkah agar pejalanan ke depan lebih baik," ujar Jokowi.

Alasan memilih mengunjungi makam Habib Empang, dikatakan Jokowi lantaran mengingat jasa almarhum yang telah mensyiarkan agama Islam di Jawa Barat.

Habib Abdullah bin Hussein yang menerima kedatangan Jokowi mengatakan kunjungan tersebut bukan sebagai bentuk dukungan, melainkan hanya sebagai silaturahmi biasa. Habib melanjutkan siapapun presiden yang terpilih nanti, ia berharap bisa menjadi pemimpin yang amanah.

"Kalau jadi, harus amanah, membela rakyat, yang penting jujur, itu aja," pinta Habib.

Jokowi yang hadir bersamaan pada waktu Dzuhur, langsung menyempatkan shalat baru kemudian doa bersama di komplek makam.



Redaktur : Hazliansyah
Reporter : C63
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar