Home >> >>
Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Hatta Janjikan 800 Ribu Guru
Ahad , 29 Jun 2014, 22:09 WIB
ANTARA FOTO/Noveradika
Menteri Perekonomian RI, Hatta Radjasa menjadi pembicara pada acara Stadium General Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) dengan tema "Ekonomi Kerakyatan Dalam Payung MP3EI" di Auditorium Kampus Universitas Negeri Yogyak

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon wakil presiden (cawapres), Hatta Radjasa, berjanji menyiapkan 800.000 guru dalam lima tahun ke depan. Rencana ini diperlukan untuk mewujudkan pendidikan berkeadilan, inklusif, dan berkualitas.

''Guru harus kita tambah dalam waktu lima tahun ke depan 800.000 guru,  selain itu meningkatkan kualitas dan kesejahateraan guru,'' kata Hatta dalam debat cawapres di Bidakara, Ahad (29/6).

Menurut Hatta untuk mewujudkan itu adalah kewajiban negara. Sesuai dengan amanat UUD 1945 pasal 31. Menurutnya, anggaran dapat disiapkan untuk sumber daya manusia (SDM) yang merupakan pilar utama membangun bangsa.

Selain itu, membangun pusat inovasi dinilai penting karena merupakan bagian peningkatan daya saing bangsa. Hatta menilai tidak mungkin tidak membangun pusat keunggulan kalau tidak ingin meningkatkan daya saing.

''Pertama menyiapkan anggaran kita naikkan terutama untuk perguruan tinggi, terutama IPTEK dinaikkan dua kali lipat ke depan. Kami akan menyalurkan Rp 10 triliun untuk lima tahun ke depan. Anggaran itu untuk dana riset, mempercepat difusi, dari temuan agar dapat diterapkan di sektor penting seperti pangan, energi, transportasi dan kesehatan,'' ujarnya.

Redaktur : M Akbar
Reporter : c87
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar