REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Pencoblosan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden 2014-2019 telah ditutup pada pukul 13.00 WIB. Radio Republik Indonesia (RRI) melakukan pemutakhiran data exit poll dari suara yang telah masuk dari seluruh Indonesia.
Sebanyak 9,65 persen dari 98,42 persen suara sah versi KPU yang telah masuk, pasangan Joko 'Jokowi' Widodo-Jusuf Kalla unggul tipis dari pasangan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Jokowi-JK meraih 52,72 persen, sedangkan Prabowo-Hatta meraih 47,28 persen.
Pemutakhiran data suara yang masuk masih terus dilakukan. Diperkirakan seluruh suara yang masuk secara keseluruhan sudah dapat diprediksi pada petang hari nanti untuk melihat pasangan capres dan cawapres yang unggul.