REPUBLIKA.CO.ID, PALU -- Ketua Harian DPP Partai Demokrat Syarifuddin Hasan mengatakan seluruh kader Partai Demokrat di Tanah Air tidak dibenarkan berkampanye hitam kepada siapapun juga.
Hal itu ditegaskannya pada pembukaan rapat kerja daerah Partai Demokrat dan pembekalan calon anggota legislatif provinsi, kabupaten dan kota di Palu, Senin (20/1) malam.
Pada seremonial pembukaan acara tersebut, Syarifuddin hanya memberikan arahan sekitar 10 menit.
Selanjutnya Syarifuddin meminta waktu khusus kepada seluruh fungsionaris partai dan calon legislatif dalam pertemuan terbatas dan tertutup bagi media usai pembukaan berlangsung.
Dia berharap rapat kerja yang berlangsung dua hari tersebut menghasilkan keputusan strategis bagi pemenangan Demokrat pada Pemilu 2014.
Syarifuddin meminta kepada seluruh kader khususnya calon legislatif agar membaca dengan seksama undang-undang Pemilu dan seluruh aturan Komisi Pemilihan Umum. Dia meminta agar tidak satupun kader partai yang melanggar undang-undang tersebut.
Syarifuddin juga meminta agar seluruh calon legiskatif agar menjunjung tinggi pemilu legislatif secara transparan dan adil demi kepentingan rakyat dan bangsa Indonesia. "Para kader harus mengutamakan kebersamaan dan saling menghormati," katanya.
Dia mengatakan apapun hasil pemilu seluuh kader harus menghargai hasilnya karena itulah proses demokrasi.
Syarifuddin juga meminta kepada seluruh calon legislatif agar tidak mengumbar janji kepada masyarakat, namun harus memberikan bukti dan kerja keras.