REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Menteri Pendidikan Nasional M Nuh menegaskan tidak ada civitas akademika Universitas Indonesia (UI) yang melakukan pemogokan kuliah. Masalah yang ada di Universitas itu hendaknya bisa diselesaikan secara internal.
"Tadi malam saya sudah ketemu semua, baik Majelis Wali Amanat maupun rektorat, senat, akademik, guru besar," ujar Mendiknas, di Kompleks Istana Negara, Rabu (14/9).
Dalam pertemuan itu semua sudah sepakat bahwa pertama, persoalan ini harus diselesaikan secara internal. Kedua Tridharma perguruan tinggi harus dijaga termasuk proses belajar mengajar tetap berjalan. "Harus dijaga tetap berlangsung, Jadi dipastikan tidak ada pemogokan lagi," jelasnya.
Sebelumnya, Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (BEM FE UI) mengancam akan melakukan mogok kuliah terkait permasalahan yang terus mengemuka di lingkungan universitas tersebut. Salah satu masalah itu yakni kurang transparannya pemberian gelar honoris causa Raja Arab Saudi Abdullah bin Abdul Ajiz.