Kamis 08 Dec 2011 15:30 WIB

Polda Metro Klaim Kantongi Identitas Penusuk Christoper

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Petugas Polda Metro Jaya telah mengantongi identitas orang diduga penusuk siswa peraih medali perak Olimpiade Sains, Christoper Melky Tanujaya.

"Penyidik sedang mendalami, sudah ada pelaku yang dicurigai sebagai pelakunya," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Gatot Edy Pramono di Jakarta, Kamis.

Gatot mengatakan penyidik mencari pelaku yang diduga sebagai penusuk Melky berdasarkan keterangan saksi yang sudah menjalani pemeriksaan.

Penyidik telah memeriksa beberapa orang saksi yang melihat korban setelah ditusuk pelaku dan warga yang berada di sekitar lokasi kejadian.

Gatot menuturkan petugas juga berusaha mengungkap kasus penusukan yang menewaskan siswa berprestasi tersebut, melalui latar belakang aktivitas korban di luar rumah hingga terjadi penusukan.

"Petugas juga mencoba menyelidiki apakah ada barang berharga milik korban yang hilang atau tidak," tutur Gatot.

Gatot menyatakan pihaknya akan menyebarkan sketsa wajah pelaku yang diduga menusuk Melky hingga tewas usai turun dari busway.

Sebelumnya, Melky ditemukan tewas usai turun dari busway dengan kondisi luka tusuk pada bagian leher di sekitar Jalan Pluit Selatan, Penjaringan, Jakarta Utara, Senin (5/12) pukul 20.00 WIB.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement