Rabu 06 Feb 2013 11:41 WIB

Kewirausahaan Belum Jadi Mata Kuliah Reguler

Rep: edi styoko/ Red: Taufik Rachman
IAIN Surakarta
IAIN Surakarta

REPUBLIKA.CO.ID,SUKOHARJO -- Mata Kuliah Kewirausahaan belum menjadi bagian dalam Mata Kuliah reguler di Institut Agama Islam Negeri IAIN).

''Kami masih menunggu keputusan Kementerian Agama (Kemenag). Hal tersebut dikatakan Pembantu Rektor (PR) I Bidang Akademik IAIN Surakarta, Mudlofir Abdullah, Rabu (6/2).

Pemberlakukan mata kuliah ini sudah disetujui. Namun, masih menunggu SK (Surat Keputusan) dari Kemenang. Salah satu yang menjadi persoalan, menurut Mudlofir, adalah kesiapan lembaga yang membawahi lembaga Pendidikan Profesi Kewirausahaan (LP2K).

Terkait usulan soft skill mahasiswa, Mudlofir mengaku, usulan tersebut masih akan dirapatkan kembali. ''Untuk tahun ini, mata kuliah tersebut belum bisa kami publikasikan kepada mahasiswa. Namun sudah tercantum dalam buku panduan mahasiswa baru tahun akademik 2013/2014,'' tambahnya.

 

Setelah mata kuliah tersebut diresmikan, seluruh mahasiswa wajib mengambil mata kuliah Kewirausahaan. Mudlofir menambahkan, sebelum mahasiswa lulus dari IAIN, diharapkan sudah memiliki sertifikat kewirausahaan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement