Selasa 19 Aug 2014 15:02 WIB

Stikes Aisyiyah Yogyakarta Wisuda 835 Lulusan

Rep: heri purwata/ Red: Damanhuri Zuhri
Stikes Aisyiyah Yogyakarta
Foto: Republika/Heri Purwata
Stikes Aisyiyah Yogyakarta

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Stikes 'Aisyiyah Yogyakarta, Selasa (19/8), mewisuda 835 lulusan. Wisuda yang digelar di Sportorium UMY Yogyakarta sekaligus sebagai tasyakuran Stikes 'Aisyiyah mendapat nilai B dalam akreditasi institusi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT).

Ketua Stikes 'Aisyiyah Yogyakarta, Warsiti berpesan kepada wisudawan agar alumni menjadi pribadi kreatif dan inovatif untuk menciptakan solusi menyelesaikan masalah bangsa, khususnya di bidang kesehatan.

"Implementasikan, aplikasikan ilmu yang sudah Anda peroleh selama kuliah untuk membantu dan memberikan pelayanan kepada masyarakat," kata Warsiti di Yogyakarta, Selasa (19/8).

Alumni, lanjut Warsiti, juga dituntut untuk menjadi panutan (leader) dan sekaligus sebagai kader persyarikatan Muhammadiyah/'Aisyiyah yang mengemban amanah dakwah amar ma'ruf nahi munkar melalui profesi kebidanan dan keperawatan.

"Jadilah alumni yang senantiasa dapat menjadi duta Stikes di daerah Anda masing-masing, mengembangkan dan memperkuat Stikes 'Aisyiyah," kata Warsiti.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement