Ahad 12 Oct 2014 00:13 WIB

14 Mahasiswa UI Lolos Final OSN Pertamina 2014

Peserta osn pertamina
Foto: Antara
Peserta osn pertamina

REPUBLIKA.CO.ID,DEPOK--Sebanyak 14 mahasiswa Universitas Indonesia (UI) berhasil lolos dalam babak final Olimpiade Sains Nasional (0SN) Pertamina 2014. Mereka yang lolos berasal dari kawasan regional 5 yang mencakup wilayah Banten dan DKI Jakarta.

"Olimpiade ini terbuka bagi mahasiswa PTN dan swasta di Indonesia. Hasil dari pemikiran mahasiswa bukan hanya sebatas penemuan saja. Tetapi bisa diaplikasikan di dunia industri," ujar CSR Officer PT Pertamina (Persero) Eko Kristiawan, sabtu (11/10).

Pengembangan ilmu bukan hanya penemuan saja tapi harus bisa diimplementasikan di dunia industri. Salah satunya adalah energi baru dan terbarukan. Hasil pemikiran generasi muda melalui olimpiade sains ini nantinya diharapkan bisa diimplementasikan ke kehidupan nyata.

Dirinya juga bangga dengan bertambahnya peserta OSN Pertamina dari tahun ke tahun. Karena peningkatan itu sejalan dengan kemajuan pendidikan di perguruan tinggi Indonesia.

“Tiap tahun selalu berubah dan kami berusaha mengikuti. Dasar invovasi berangkat dari sains yang merupakan disiplin ilmu," kata Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia (FMIPA UI) Abdul Harris

Keempat belas mahasiswa  yang sukses itu antara lain, Setiawan (bidang Matematika), Samson Clymton (bidang Fisika), Putu Ivan Budi (bidang Kimia) dan Ita Rostina (bidang Biologi).

Untuk bidang Teori, mahasiswa UI yang berhasil lolos adalah Naufal Hadi, Rizky Yudha dan Rohmat Setiawan dari untuk kategori Teori Matematika. Kategori Teori Fisika yaitu Rahmat Asrasy dan Aditya Budi.

Kategori Teori Kimia adalah Fajar Prihatno dan Mega Maulina. Dan kategori Teori Biologi, yaitu Akseyna Ahad, M Farhan dan Hazrina Tiyas. Babak final akan digelar pada November 2014 mendatang.  

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement