Ahad 08 Mar 2015 18:35 WIB

IAIN Kendari Berupaya Jadi Pusat Pendidikan Islam

Red: Julkifli Marbun
IAIN Kendari
IAIN Kendari

REPUBLIKA.CO.ID, KENDARI -- Institut Agama Islam Negeri Kendari, terus berupaya menjadi pusat pendidikan Islam di Sulawesi Tenggara dengan fokus mewujudkan lembaga itu sebagai pusat pengembangan ilmu agama, sosial serta ilmu pengetahuan dan teknologi.

Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari, Dr H Nur Alim, di Kendari, Sabtu, mengatakan sesuai dengan pesan yang diberikan oleh Menteri Agama RI Lukman Hakim Syaifuddin, maka pihaknya akan terus melakukan pembenahan menuju cita-cita menjadi pusat pendidikan Islam.

Sehingga dapat menciptakan perguruan tinggi agama Islam negeri satu-satunya di Sultra tersebut menjadi pusat pengembangan pendidikan agama Islam.

"Untuk mewujudkan komitmen tersebut kami akan terus memantapkan peran fakultas yang kami miliki sehingga dapat menjadi pusat pendidikan agama, sosial dan ilmu pendidikan Islam," ujarnya.