Rabu 08 Jun 2016 17:18 WIB

Mahasiswa Unair Kembangkan Robot Pensteril Kamar Operasi

Rep: Binti Sholikah/ Red: Yudha Manggala P Putra
Tangan robot. Ilustrasi
Foto: ws.com.au
Tangan robot. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Lima mahasiswa Fakultas Vokasi Universitas Airlangga (Unair) mengembangkan robot medis yang mampu mensterilkan ruang bedah atau kamar operasi.

Lima mahasiswa Jurusan Otomasi Sistem Informasi Fakultas Vokasi Unair tersebut yakni, Akhmad Afrizal R (semester IV), Mokhammad Deny B (semester VI), Rizky Altryara (semester VI), dan Pratama Bagus B (semester VI).

Penelitian berjudul Luvizer" (Line Ultraviolet Sterilizer) Artificial Device Pengoptimalisasi Daya Germisidal Sinar UV (Ultraviolet Germicidal Irradiation) Sebagai Alat Pensteril Kamar Operasi tersebut mendapat dana hibah bidang Karsa Cipta dari Dirjen Pendidikan Tinggi (DIKTI) dalam Program Kreativitas mahasiswa (PKM-KC) 2016.

Menurut Akhmad Afrizal R, gagasnya robot pensteril kamar operasi tersebut karena berkembangnya isu-isu tentang patient safety akhir-akhir ini banyak disorot dalam dunia kesehatan. Sehingga untuk meningkatkan mutu pelayanan dan mengurangi resiko kecelakaan (malpraktik), salah satu cara yang dapat ditempuh dengan melakukan strerilisasi ruangan.