Senin 31 Jul 2017 18:11 WIB

UI Perguruan Tinggi Terbaik Indonesia Versi Webometrics

Red: Ratna Puspita
Mahasiswa Universitas Indonesia.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Mahasiswa Universitas Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Universitas Indonesia (UI) kembali berhasil menduduki Peringkat Pertama Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia versi Webometrics Ranking of World Universities 2017. 

Rektor UI Prof Dr Ir Muhammad Anis dalam keterangan tertulisnya di Depok, Senin (31/7), mengatakan UI sedang menggiatkan kegiatan belajar mengajar serta penelitian yang ditunjang oleh Information Communication Technology (ICT). "Salah satunya dengan pengembangan website untuk unduh jurnal dan peningkatan publikasi ilmiah nasional maupun internasional dari para sivitas akademika UI guna menyediakan akses transfer pengetahuan serta pendidikan dan pengajaran yang berkualitas secara meluas," kata dia. 

Dia mengatakan hal tersebut tidak hanya diperuntukkan bagi sivitas akademika UI saja melainkan bagi bangsa Indonesia maupun masyarakat global. Dia menambahkan pencapaian UI bukan hanya milik UI semata melainkan juga keberhasilan Perguruan Tinggi lainnya di Indonesia yang telah bersama-sama memaksimalkan kegunaan website institusinya dalam menyongsong era pendidikan berbasis ICT.

Selain UI, beberapa perguruan tinggi Indonesia yang masuk ke dalam lima terbaik di Indonesia versi Webometrics 2017 yaitu Universitas Gadjah Mada (peringkat 2 di Indonesia; peringkat 1.004 di dunia), Institut Teknologi Bandung (peringkat 3; peringkat 1.209), Institut Pertanian Bogor (peringkat 4; peringkat 1.342) dan Universitas Brawijaya (peringkat 5; peringkat 1.870).