Senin 06 Aug 2018 08:44 WIB

Tim Fishgator Amikom Raih Medali Emas di Korea

WICO merupakan gelaran internasional untuk memamerkan produk kreativitas mahasiswa.

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Gita Amanda
Tim Fishgator Universitas  Amikom Yogyakarta di World Invention Creativity Olympic (WICO) 2018, Sabtu (4/8).  Delegasi Indonesia ini berhasil meraih medali emas dalam gelaran internasional yang dihelat di Korea Selatan tersebut.
Foto: Dok Amikom
Tim Fishgator Universitas Amikom Yogyakarta di World Invention Creativity Olympic (WICO) 2018, Sabtu (4/8). Delegasi Indonesia ini berhasil meraih medali emas dalam gelaran internasional yang dihelat di Korea Selatan tersebut.

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Prestasi membanggakan kembali diraih mahasiswa-mahasiswa dari Universitas Amikom Yogyakarta. Kali ini, Tim Fishgator Amikom mendapatkan medali emas di World Invention Creativity Olympic (WICO) Award 2018.

WICO merupakan gelaran internasional yang diadakan dalam rangka memamerkan produk-produk kreativitas mahasiswa. Terutama, yang memiliki peluang terjun ke industri atau pasar.

Tim Fishgator Amikom terdiri dari Anggit Dwi Hartanto, Mochammad Yusa dan Yudhis Thiro Kabul Yunior. Mereka sukses mengalahkan tim-tim dari berbagai belahan dunia untuk mendapatkan medali emas.

WICO 2018 berlangsung pada 2-4 Agustus 2018. Setidaknya, kompetisi diikuti tim-tim dari 28 negara-negara dunia, termasuk AS, Inggris, Jepang, Kanada, Arab Saudi dan lain-lain.

"Mereka menyabet mendali emas dalam kategori Electric, Electronic and Computer," kata Kepala Humas Universitas Amikom Yogyakarta, Erik Hadi Saputra, kepada Republika.co.id, Sabtu (4/8) lalu.

photo
Tim Fishgator Amikom di ajang internasional WICO, Korea.

Fishgator sendiri merupakan platform berbasis Internet of Thing (IoT) pada budidaya ikan berbasis Ai dan Sistem Manajemen Data. Fishgator memiliki beberapa fitur utama.

Pertama ada fitur Automatic Feeder. Fitur ini merupakan sistem pemberi makan otomatis pada ikan berbasis manajemen pakan, untuk mengefisiensi jumlah pakan yang ke luar.

Sistem monitoring kualitas air berbasis IoT jadi fitur lain. Fitur ini dapat dipantau menggunakan telepon pintar. Fishgator dilengkapi teknologi sistem sirkulasi circelbubble yang merupakan sistem sirkulasi oksigen.

"Yang berfungsi menstabilkan kadar oksigen dalam air," ujar Erik.

Selain itu, gelaran yang diadakan di Setec Convention Center Seoul, Korea Selatan, memiliki sejumlah kategori. Mulai Environment and Biology, Healt and Meducal Item, Stationery and Education, Otomotive, Transportion sampai Machines.

Untuk tahapan penjurian, sudah dimulai sejak 3 Agustus 2018. Tahap ini berisikan proses penjurian terkait ide-ide produk yang sudah diciptakan atau masuk dalam preliminary.

Kemudian, penilaian akhir barulah dilaksanakan pada 4 Agustus 2018. Ini menjadi tahap penilaian akhir produk dari para pakar-pakar di berbagai bidang dan negara-negara.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement